Nama : Arif
Noviyanto
Kelas : 4IA25
NPM :
51412117
Paralel Computing
Komputasi paralel adalah salah
satu teknik melakukan komputasi secara bersamaan dengan memanfaatkan beberapa
komputer independen secara bersamaan. Ini umumnya diperlukan saat kapasitas
yang diperlukan sangat besar, baik karena harus mengolah data dalam jumlah
besar (di industri keuangan, bioinformatika, dll) ataupun karena tuntutan proses
komputasi yang banyak. Kasus kedua umum ditemui di kalkulasi numerik untuk
menyelesaikan persamaan matematis di bidang fisika (fisika komputasi), kimia
(kimia komputasi) dll.
Untuk melakukan aneka jenis
komputasi paralel ini diperlukan infrastruktur mesin paralel yang terdiri dari
banyak komputer yang dihubungkan dengan jaringan dan mampu bekerja secara
paralel untuk menyelesaikan satu masalah. Untuk itu diperlukan aneka perangkat
lunak pendukung yang biasa disebut sebagai middleware yang berperan untuk
mengatur distribusi pekerjaan antar node dalam satu mesin paralel. Selanjutnya
pemakai harus membuat pemrograman paralel untuk merealisasikan komputasi. Tidak
berarti dengan mesin paralel semua program yang dijalankan diatasnya otomatis
akan diolah secara parallel.
Di dalam komputasi parallel ada
yang dinamakan dengan pemrograman parallel. Pemrograman paralel adalah teknik
pemrograman komputer yang memungkinkan eksekusi perintah/operasi secara
bersamaan (komputasi paralel), baik dalam komputer dengan satu (prosesor
tunggal) ataupun banyak (prosesor ganda dengan mesin paralel) CPU.
PARALLELISM CONCEPT
Paralelisme (parallelism) lahir
dari pendekatan yang biasa dipergunakan oleh para perancang sistem untuk
menerapkan konsep pemrosesan konkuren. Teknik ini meningkatkan kecepatan proses
dengan cara memperbanyak jumlah modul perangkat keras yang dapat beroperasi
secara simultan disertai dengan membentuk beberapa proses yang bekerja secara
simultan pada modul-modul perangkat keras tersebut. Secara formal, pemrosesan
paralel adalah sebuah bentuk efisien pemrosesan informasi yang menekankan pada
eksploitasi dari konkurensi kejadian-kejadian dalam proses komputasi.Pemrosesan
paralel dapat terjadi pada beberapa tingkatan (level) proses. Tingkatan
tertinggi pemrosesan paralel terjadi pada proses di antara banyak job
(pekerjaan) atau pada program yang menggunakan multiprogramming, time sharing,
dan multiprocessing.
Berdasarkan tingkat
paralelismenya prosesor paralel dapat dibagi menjadi beberapa tingkat sebagai
berikut :
Komputer Array :
1. Prosesor
array : beberapa prosesor yang bekerja sama untuk mengolah set instruksi yang
sama dan data yang berbeda – beda atau biasa disebut SIMD (Single
Instruction-stream Multiple Data) dan Prosesor vektor : beberapa prosesor
yang disusun seperti pipeline.
2. Multiprosesor, yaitu sebuah
sistem yang memiliki 2 prosesor atau lebih yang saling berbagi memori.
3. Multikomputer, yaitu sebuah
sistem yang memiliki 2 prosesor atau lebih yang masing-masing prosesor memiliki
memori sendiri.
Distributed Processing
Distributed
Processing itu sendiri merupakan mengerjakan semua proses pengolahan data
secara bersama antara komputer pusat dengan beberapa komputer yang lebih kecil
dan saling dihubungkan melalui jalur komunikasi. Setiap komputer tersebut
memiliki prosesor mandiri sehingga mampu mengolah sebagian data secara
terpisah, kemudian hasil pengolahan tadi digabungkan menjadi satu penyelesaian
total. Jika salah satu prosesor mengalami kegagalan atau masalah yang lain akan
mengambil alih tugasnya.
ARCHITECTURAL PARALLEL COMPUTER
Untuk lebih memperjelas lebih
dalam mengenai Architectural Parallel Computer,maka kita harus mengetahui
terlebih dahulu asal mula dari Architectural Parallel Computer. Michael J.
Flynn menciptakan satu diantara sistem klasifikasi untuk komputer dan program
paralel, yang dikenal dengan sebutan Taksonomi Flynn. Flynn mengelompokkan
komputer dan program berdasarkan banyaknya set instruksi yang dieksekusi dan
banyaknya set data yang digunakan oleh instruksi tersebut.
SUMBER :
( https://dwimuri.wordpress.com/2016/05/
)
( http://yudibudi.blogspot.co.id/2015/07/tugas-softskill-parallel-computing.html
)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar